CALIFORNIA - Perusahaan mesin pencari, Google, baru-baru ini mengumumkan peningkatan pada fungsi pencarian gambar. Dengan demikian, pengguna yang melakukan pencarian gambar dengan memasukkan kata kunci di website Google, akan mendapatkan informasi lebih cepat.
Peningkatan fungsi pencarian gambar ini akan membantu pengguna melihat gambar dan informasi secara bersamaan, sembari mencari gambar lainnya seperti foto, ilustrasi dan grafik. "Melalui umpan balik dari pengguna dan webmaster, kami mendesain ulang Google Images," kata Google Images Associate Product Manager, Hongyi Li.
Ia mengatakan, dengan peningkatan pada Google Images ini, maka akan dihasilkan pengalaman mencari lebih baik. Peningkatan pada pencarian gambar ini kabarnya akan mulai diterapkan di beberapa hari ke depan.
"Dalam beberapa hari ke depan, Anda akan dapat melihat hasil gambar yang ditampilkan dalam panelinline. Sehingga, hasil gambar yang ditampilkan akan lebih cepat, lebih indah dan lebih dapat diandalkan," jelasnya.
Lebih lanjut ia mengatakan, ketika pengguna mencari gambar, mereka bisa melihat gambar thumbnail besar dari apa yang pengguna cari. Misalnya, bila anda memasukkan kata kunci "Samudera Pasifik", maka sistem akan menampilkan gambar peta, foto pulau dengan pohon kelapa serta gambar ombak yang menabrak karang.
"Jika pengguna ingin tahu lebih banyak tentang gambar, mereka harus mengarahkan kursor mouse. Kemudian. mengkliknya untuk mendapatkan informasi lebih dalam," terangnya.
Dengan pencarian gambar yang disempurnakan ini, pengguna akan dapat melihat gambar yang lebih kecil dengan satu gambar besar yang terpusat. Selain itu, gambar akan disertai dengan informasi yang terkait.